Categories: HukumNewsVideo

6 Casis Polwan Curigai Panitia Seleksi Bintara Polri

6 Casis Polwan Curigai Panitia Seleksi Bintara Polri

Medan – Didampingi kuasa hukumnya keenam casis (calon siswa) ini menggeruduk lokasi seleksi penerimaan anggota Polri Polda Sumatera Utara.

Keenamnya dinyatakan gugur pada dua belas Juni lalu. Anehnya enam casis polwan ini terlalu pintar atau nilainya melebihi sehingga dinyatakan gugur dalam tes kesehatan jiwa.

Tak puas atas keputusan tersebut, keenamnya pun mempertanyakan alasan panitia tak meluluskan mereka, meski keenamnya merupakan ranking dua umum dalam tes polri tahun ini.

Atas apa yang dialami keenam casis tersebut, Janen Naibaho kuasa hukum casis berencana melaporkan panitia seleksi polri ke Ombusman RI. Pihaknya juga akan menyurati Kapolri serta Kapolda Sumut.

Janen menduga seleksi tersebut sarat kecurangan karena hasil keenamnya justru sama meski ujian tersebut sempat diulang oleh para calon siswa. Bahkan para casis tersebut merubah jawaban dengan jawaban berbeda dari sebelumnya.

Motto Kapolri dalam seleksi anggota polri ini seolah menjadi isapan jempol belaka. Bahkan saat para casis meminta scan hasil ujian yang membuat mereka gugur justru tak diperbolehkan panita. Panitia bahkan beralasan tertutup dan rahasia serta harus izin ke Kapolri.

Rencananya kuasa hukum dan casis polwan ini akan mendatangi Kapolda Sumut serta menyuratinya. Langkah tersebut akan dibarengi dengan langkah hukum lain yang akan dilakukan Janen Naibaho menyusul kekecewaan mereka terhadap panitia seleksi penerimaan anggota polri ini. (RE-70)

 

Resi Erlangga

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

14 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

14 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

16 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

18 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago