Jelang Masa Tenang, Kaesang Copot Baliho PSI 

Jelang Masa Tenang, Kaesang Copot Baliho PSI 
Jelang Masa Tenang, Kaesang Copot Baliho PSI 
Jelang Masa Tenang, Kaesang Copot Baliho PSI

Jakarta – Jelang masa tenang pemilu, ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mencopot sejumlah alat peraga kampanye partai PSI di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara Sabtu (10/2/2024) malam.

Pencopotan partai PSI ini juga dilakukan seluruh Indonesia mengingat 11 Februari memasuki masa tenang pemilu.

Kaesang Pangarep memimpin pencopotan mandiri alat peraga kampanye di sejumlah titik yang terpasang di kawasan penjaringan, ditemani wakil ketua dewan pembina PSI, Grace Natalie satu persatu APK berbentuk baliho dicopot.

Bacaan Lainnya

Kaesang juga menghimbau kader-kadernya untuk melakukan pencopotan mandiri di setiap wilayahnya masing masing.

“Besok sudah tanggal 11, hari ini kan hari terakhir berkampanye, semua paslon terakhir berkampanye, jadi ya kita mencoba menurunkan baliho kami semampunyalah hari ini. Tapi ini tim kami masih bekerja keraslah untuk bisa mempersingkat semuanya. Saya sudah menginstruksikan kepada seluruh teman-teman PSI di seluruh Indonesia untuk mulai menurunkan balihonya masing-masing, nggak cuma di Jakarta aja, semuanya”, kata Kaesang Pangarep Ketua Umum PSI.

Sementara itu selama masa tenang peserta pemilu tidak diperbolehkan berkampanye dan mencopot semua APK yang terpasang.

(Wahyuni Adina Putri)

 

Pos terkait

Comment