Categories: NewsViral

Dikarantina Usai Pulang Umroh, Pria di Sidrap Mengamuk dan Mengaku Tidak Sakit

eportal.id, Sidrap – Rombongan jemaah umroh yang dimasukkan dalam kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) dikarantina usai pulang umroh di rusun SKPD kabupaten Sidenreng Rappang Sulawesi Selatan.

Salah satu warga yang tidak dikatahui namanya mengamuk dan membanting tempat sampah dan marah.

Pria itu tampak menghamburkan tempat sampah. Dalam bahasa Bugis dia terus berteriak.

“Assumanengko bali, assumanengko bali. De’ tomalasa. De’ tomalasa. (Keluar semua, keluar semua. Kami tidak sakit. Kami tidak sakit,” teriak pria bersarung itu sambil menghamburkan tempat sampah kuning yang besar dan tempat sampah kecil dari plastik.

Beberapa pria yang mengenakan masker kemudian berdiri di depan pintu. “Tidak ada orang yang sakit di sini pak,” ujar salah seorang yang diduga perawat.

Tak lama, seorang pria berkemeja putih masuk. Dia mencoba menenangkan orang-orang yang mengamuk.

Terdengar suara seorang perempuan yang dalam bahasa Bugis merasa pilih kasih.

Karena ada orang yang juga dari umrah tapi tidak ikut dikarantina. Pria yang disapa “Dok” itu lalu meminta seluruh penghuni kembali ke kamar.

Pada video lain, tampak mereka curhat di depan Bupati Sidrap HM Dollah Mando yang datang dengan mengenakan kemeja batik.

“Toko tertutup, lumpuh perekonomian, anak-anak di rumah tidak makan, sementara 14 hari kami harus di sini. Nanti bukan corona yang bunuh kami pak, tapi stres,” ujar seorang ibu berkerudung abu-abu.

Berikut ini video dikarantina usai pulang umroh, pria di Sidrap mengamuk dan mengaku tidak sakit:

(heraldmakassar)

Redaksi Eportal

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

15 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

16 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

17 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

19 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago