Categories: NewsPolitik

Usung Prabowo Subianto Jadi Presiden RI 2024, Ribuan Jamaah di Probolinggo Gelar Doa Bersama

Usung Prabowo Subianto Jadi Presiden RI 2024, Ribuan Jamaah di Probolinggo Gelar Doa Bersama

Probolinggo – Relawan Konco Prabowo menggelar acara Munajat dan do’a bersama di Lapangan Desa Sukokerto, Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Rabu (20/9/2023) malam. Gelaran acara ini juga untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Acara bertajuk Jawa Timur Bersholawat bersama relawan Konco Prabowo (Kopra) dan Kumpulan Poro Kiai (Kopi) itu dihadiri ribuan masyarakat dari berbagai daerah dengan menghadirkan Majelis Anta Badrun Ibnu Alwan Pesantren Zainul Hasan Genggong.

Salah satu Pengasuh Pesantren Zainul Hasan Genggong, Gus dr. Haris Damanhuri mengatakan, jika dirinya dan keluarga besar Genggong sangat mencintai Prabowo Subianto begitupula sebaliknya. Sehingga, harga mati baginya menjadikan Prabowo sebagai Presiden.

“Marwah Bapak Prabowo itu beda, kecintaan beliau kepada keluarga kami, terutama kepada ibunda kami sangat luar biasa. Jadi harga mati bagi kami tidak pernah bisa ditawar apapun, Prabowo harus jadi (Presiden RI,red),” kata Gus Haris saat hadir sebagai tamu undangan.

Tak sampai disitu, Gus Haris juga sudah yakin tanpa menggunakan logika maupun Lembaga Survei Indonesia (LSI) atau lain-lainnya, jika Prabowo Subianto merupakan pemimpin yang bisa membawa kesejahteraan bagi rakyat dan pemimpin tegas bijaksana.

“Guru kita semua yakni Gus Dur pernah dawuh jika orang yang paling ikhlas di negeri ini adalah Prabowo dan juga Prabowo Subianto akan menjadi Presiden Republik Indonesia. Jadi kami disini manut dawuh guru sehingga tidak perlu menggunakan logika, LSI dan lain-lainnya,” ungkapnya. (Risty)

 

Risty Rofiq

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

15 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

16 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

17 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

19 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago