Categories: News

Electronic City Hadirkan ‘Carnaval Ramadhan’ Di PIK Avenue, Untuk Pengalaman Yang Tak Terlupakan

Jakarta, 20 Maret 2025 – PT. Electronic City Indonesia Tbk. kembali meramaikan momen Ramadhan dengan tajuk ‘Carnaval Ramadhan’ yang merupakan bagian dari Festival Elektronik, dalam campaign Ramadhan berbagi. Carnaval Ramadhan akan hadir di pusat perbelanjaan PIK Avenue, Ground floor Main Atrium mulai tanggal 21 -27 Maret 2025.

Dalam acara ini, Electronic City mempersembahkan program belanja yang khusus diberikan bagi pengunjung yang hadir, mulai dari; Diskon up to 5JT, kesempatan mendapatkan voucher belanja up to 250RB, serta berbagai aktifitas seperti THR (Tangkap Hujan Rupiah), Lelang Produk, Happy Hour Sale serta FREE merchandise dari Electronic City. Selain itu ada pula tambahan diskon sebesar 1.000.000 dengan pembayaran menggunakan kartu debit dari bank BRI dan kartu kredit dari bank BCA, Cimb Niaga, Mandiri dan Digibank serta cicilan 0% sampai dengan 24 bulan.

Michael Iskandar selaku Direktur Merchandising & Marketing PT. Electronic City Indonesia, Tbk. menyampaikan, “Electronic City dengan antusias mengadakan pameran bertema Carnaval Ramadhan untuk para pelanggan setia kami E-Cityzen spesial di pertengahan bulan suci, agar semua pelanggan mendapatkan berbagai produk elektronik terbaik dengan harga terjangkau serta menikmati berbagai aktivitas yang kami sediakan mulai dari THR (Tangkap Hujan Rupiah), lelang produk, happy hour sale dan free merchandise. Melalui program ini diharapkan para pelanggan dapat menyambut hari raya dengan berbagai produk elektronik terbaru maupun sebagai kado spesial untuk orang-orang tersayang.

 

Selain itu, kegiatan ini diramaikan juga dengan berbagai promo dan aktifitas yang disediakan oleh Electronic City dalam rangkaian Carnaval Ramadhan, seperti ragam fun games, Jajanan UMKM, cooking demo, dan masih banyak lagi aktivitas seru lainnya. Diharapkan pameran ini dapat menjadi destinasi belanja serta dapat memberikan berbagai pengalaman menarik tak terlupakan bagi para pengunjung yang hadir untuk menemukan berbagai produk berkualitas dengan promo terbaik untuk memenuhi berbagai kebutuhan elektronik bersama orang-orang tersayang untuk menyambut hari raya.

Dalam pameran ini, pelanggan juga dapat menemukan berbagai produk-produk dengan harga spesial seperti; UHD Smart TV 55” dari berbagai brand mulai dari 4.9 JT, Refrigerator side by side dari berbagai brand mulai dari 8 JT, microwave, oven, water dispenser, coffee machine dan masih banyak lagi.

Electronic City selalu berkomitmen untuk menjadi toko elektronik terpercaya dengan pelayanan mantap, banyak untungnya yang hadir di setiap momen berharga milik konsumen. Dengan harapan para konsumen dapat menjalankan bulan ramadhan dengan penuh makna ditemani berbagai promo serta produk berkualitas dari Electronic City.

Bagas

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

16 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

16 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

18 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

19 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago