eportal.id, Jombang – Keresahan warga sekitar Terminal Makam Gus Dur terhadap maraknya aksi balap liar akhirnya mencapai puncak. Kemarin (26/4/2020) puluhan warga Desa Cukir Jombang bubarkan balapan liar di terminal Makam Gus Dur dibantu petugas dari Polsek Diwek.
Mereka yang akan melakukan aksi balap liar terpantau sudah bergerombol dipinggir jalan menuju terminal sejak pukul 16.00 WIB. Raungan kuda besi yang kebanyakan menggunakan knalpor racing sudah terdengar dari pojok kampung hingga membuat telinga bising.
Sebelum ajang balap dimulai, warga bersama pemerintah desa setempat sudah menertibkan pemuda yang bergerombol. Namun karena ngeyel tak mau bubar, warga terpaksa menggunakan tongkat kayu untuk mengusir kerumumunan.
Tak sedikit anak muda peserta balapan liar yang menjadi sasaran amukan warga. Sementara Kepala Desa Cukir, Sawung Agus Basuki mengatakan, warga desa sudah geram atas kelakuan para remaja ini karena area tersebut sering dimanfaatkan untuk balap liar.
”Memang disini dulu pernah buat balapan, lalu kami tertibkan akhirnya tidak dipakai. Kemudian memasuki bulan suci ramadan ini dipakai lagi,” ujar dia kepada sejumlah wartawan.
Karena emosi sudah memuncak, warga melapor ke Polsek Diwek untuk meminta bantuan tambahan personel. Selain pembalap liar, warga dan polisi juga menjaring pemuda khususnya yang mengendarai sepeda motor tak sesuai standar. ”Banyak sepeda motor yang knalpot brong, jadi sangat mengganggu,” jelas dia.
Terpisah, Kapolsek Diwek AKP Achmad Chairuddin membenarkan jika area menuju jalan makam Gus Dur sering dipakai ajang balap liar khususnya saat libur sekolah. ”Jadi mereka biasanya saat libur atau ngabuburit,” ujar dia.
Dari razia yang dilakukan, pihaknya berhasil mengamankan puluhan roda dua yang tak sesuai spek. Misalnya, roda kecil, perubahan bentuk hingga knalpot tak standar.
”Tindakan yang kami lakukan adalah bekerjasama dengan Satlantas Polres Jombang, pemerintah Desa Cukir untuk membubarkan balap liar dan kerumunan. Bagi pengendara kita tilang serta motornya kita amankan,” pungkasnya.
Berikut ini video warga Jombang bubarkan balapan liar di terminal Makam Gus Dur:
(radarjombang/jawapos)
Comment