Penandatanganan MOU Kerja Sama Handong University Dengan STMIK Neumann Diprakarsai Medan Korean Center
Medan – Sebagai bentuk kolaborasi antara Negara Korea Selatan dan Negara Indonesia maka dibutuhkan suatu kesepakatan dan kesepahaman.
Tingginya minat warga Indonesia untuk bekerja di luar negeri dan berbagai persoalan pekerja tak resmi yang pernah ada sehingga Pemerintah Indonesia perlu solusi terbaik.
Kesepakatan antara Indonesia dan Korea Selatan ini tertuang dalam Penandatanganan MOU antara Medan Korean Center (MKC) sebagai prakarsa dengan Kampus STMIK Neumann di Kota Medan dilaksanakan hari Rabu, (17/05/2023) di aula Rapat Kampus Neumann.
Perwakilan Medan Korean Center (MKC) dihadiri oleh Direktur Utama Saudaranta Tarigan, Direktur Executive Sam Nangin, Kepala Instruktur Pengajar Bahasa Korea Wahyu dan MKC Airbons Daniel Kaban.
Kerjasama antar negara ini diharapkan dapat memberikan manfaat dan kesempatan kepada pekerja dan juga pertukaran Mahasiswa antar dua negara demi tercapainya tujuan persahabatan antar Indonesia dan Korea Selatan.
Menurut Medan Korea Center Airbons Daniel Kaban SE mengatakan
“Apresiasi terhadap penandatanganan MOU antara dua kampus terbaik di masing – masing negara nya, oleh karena itu mudah – mudahan kerjasama ini dapat menjadi angin segar bagi pertukaran Mahasiswa dan Pekerja” ujarnya.
Lanjut Daniel Kaban SE “Dimana MKC akan membawa proposal Kampus Neumann Syster “U” ( Sister University) dengan kampus Handong Global University di Korea Selatan. Dan lebih menggiatkan Program G to G antara Indonesia dan Korea Selatan” pungkasnya.
(Septian Hernanto)
Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…
Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…
Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…
Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…
Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…
Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…