Categories: Biro JakartaNews

Kapolda Metro Jaya Resmikan Asrama dan Mess Polri, Tingkatkan Semangat Bertugas

Kapolda Metro Jaya Resmikan Asrama dan Mess Polri, Tingkatkan Semangat Bertugas

Jakarta – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Asep Edi Suheri meresmikan Asrama Polri Tunggal Panaluan dan Mess Polri Tathya Dharaka Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Kamis (18/12/2025).

Peresmian ini merupakan bagian dari komitmen Polda Metro Jaya dalam meningkatkan kesejahteraan personel sekaligus mendukung optimalisasi pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

Rangkaian kegiatan diawali dengan penyambutan Kapolda Metro Jaya beserta rombongan, dilanjutkan coffee morning dan dialog bersama Ojol Kamtibmas, serta prosesi penyambutan oleh Polisi Cilik. Acara kemudian berlanjut di aula dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, pembacaan doa, dan penayangan video selayang pandang pembangunan Asrama dan Mess Polri.

Dalam sambutannya, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Asep Edi Suheri menegaskan pentingnya ketersediaan sarana hunian yang layak bagi personel Polri sebagai penunjang pelaksanaan tugas.

“Asrama dan mess ini merupakan bentuk perhatian institusi terhadap kesejahteraan anggota. Dengan fasilitas yang memadai, personel diharapkan dapat bekerja lebih fokus, profesional, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, Kapolda Metro Jaya juga menyerahkan kendaraan dinas hibah melalui program CSR secara simbolis, serta memberikan piagam penghargaan kepada para stakeholder yang telah berkontribusi dalam pembangunan sarana dan prasarana Polri.

Puncak acara ditandai dengan peresmian Asrama Polri Tunggal Panaluan dan Mess Polri Tathya Dharaka melalui penekanan tombol dan penandatanganan prasasti. Usai peresmian, Kapolda Metro Jaya meninjau langsung fasilitas asrama dan menyerahkan kunci kepada perwakilan penghuni.

(Wahyuni adina putri)

Wahyuni Adina Putri

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

10 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

11 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

12 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

14 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

21 jam ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

1 hari ago