eportal.id, Probolinggo – Danramil 0820/07 Wonomerto, Kapten Inf Dwi Anang beserta Muspika Wonomerto, Kabupaten Probolinggo sambut kedatangan Bupati Probolinggo Hj. Puput Tantriana Sari, S.E. dalam kunjungannya ke Kecamatan Wonomerto dalam rangka pemberian bantuan Sembako kepada masyarakat untuk meringankan beban mereka akibat Pandemi Covid-19, yang bertempat di Pendopo Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo. Rabu, (8/4/20).
Karena dampak dari penyebaran Covid-19, masyarakat susah untuk keluar rumah mencari nafkah. Sehingga kita memberikan bantuan dengan tujuan untuk mengurangi beban kebutuhan mereka.
Pemberian paket Sembako tersebut diserahkan secara simbolis kepada perwakilan 10 orang pedagang pasar yang terdampak Covid-19 yang diberikan oleh Bupati Probolinggo dan Danramil 0820/07 Wonomerto, Kapten Inf Dwi Anang beseta Muspika Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo.
Bupati Probolinggo Hj. Puput Tantriana Sari, S.E. menyampaikan bahwa pemberian bantuan Sembako ini sebagai bentuk kepedulian kita kepada masyarakat yang terkena dampak Virus Covid-19.
Bantuan diberikan untuk masyarakat kita yang membutuhkan karena tidak dapat bekerja akibat dampak Covid-19 guna membantu mencukupi ekonomi dikeluarganya, semoga saja, dengan adanya bantuan sembako ini dapat bermanfaat dan dapat membantu masyarakat kita yang sangat membutuhkan”, harapnya.
Sementara itu pada kesempatan yang sama Kapten inf Dwi Anang, Danramil 0820/07 Wonomerto, memberikan himbauan kepada warga masyarakat setempat agar tertib menerapkan protokol kesehatan sesuai arahan pemerintah.
Diantaranya selalu berada di rumah, menjaga jarak terhadap orang lain dan selalu mencuci tangan untuk kepentingan bersama,” pungkasnya. (Risty)
Comment