Modus Jual Madu, Aksi Jambret Digagalkan Ibu-Ibu
Medan – Modus jual madu, penjambret kalung emas ibu rumah tangga ditangkap dan nyaris tewas dihajar massa, Selasa (16/7/2024) siang.
Ibu yang menjadi korban jambret ini tak henti-hentinya memarahi dan memukuli pelaku yang mengaku sebagai pedagang madu.
Aksi main hakim ini juga diikut warga lain yang kesal dengan aksi kejahatannya. Tak sedikit pukulan dan tendangan dari warga mendarat ke tubuh dan kepala pelaku yang identitasnya belum diketahui.
Setelah babak belur, warga akhirnya menghentikan menganiaya pelaku yang sudah menyerah dan meminta maaf.
Menurut warga, Aritonang, mengatakan pelaku menghampiri korban yang kebetulan melintas di jalan Brigjen Hamid, Medan, Sumatera Utara.
Pelaku kemudian menawarkan madu dagangannya, namun korban tidak berminat membeli dagangan tersangka. Saat korban berbalik arah, pelaku langsung merampas kalung emas dari leher korban. Namun nahas, korban dengan spontan menangkap pelaku yang berusaha kabur.
“Pura-pura jual madu ditawarkan sama ibu itu, ibu itu gak mau udah ditawarkan, langsung jambret kalungnya langsung spontan narik jaket dan datang massa teriak. Sempat dipukul karena dia ngaku terakhir ngaku”, kata Aritonang.
Pelaku yang sempat membantah menjambret kalung emas korban kemudian diserahkan warga ke Polsek Deli Tua untuk penyelidikan lebih lanjut. (RE-70)
Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…
Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…
Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…
Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…
Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…
Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…