Categories: News

Pelaksaan MBG di Koja, TNI Perlihatkan Mobil Maung ke Siswa

Pelaksaan MBG di Koja, TNI Perlihatkan Mobil Maung ke Siswa

Jakarta – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di gelar perdana di sekolah Jakarta Utara yang menyasar 2.991 siswa. Dalam pelaksanaannya, Kodim 0502 JU hadirkan kendaraan tempur Maung buatan pindad untuk diperlihatkan ke siswa.

Komandan Kodim 0502 JU, Letkol Inf Donny Gredinand mengatakan bahwa pihaknya sengaja mendatangkan kendaraan tempur milik TNI AD ini. Tujuannya untuk menghibur sekaligus memperkenalkan kepada siswa penerima gizi.

Ia mengungkapkan, kehadiran salah satu peralatan utama sistem pertahanan negara (Alutsista) sekaligus mengenalkan ke siswa SD kendaraan tempur TNI. Dimana setelah makan, banyak siswa yang langsung meminta untuk naik ke dalam kendaraan tempur tersebut.

Sementara salah seorang siswa SDN 01 Rawa Badak Utara, Koja Adel (12) merasa senang adanya kendaraan Maung Terparkir dihalaman sekolah. Adel mengungkapkan selain mendapat makan bergizi, naik mobil tempur merupakan pengalaman pertamanya.

“Makanannya enak karena ada ayam, tempe dan sayur. Seru dan senanglah karena ini saya pertama kali naik mobil tempur milik tentara,” ucap Adel.

Diberitakan sebelumnya, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Jakarta Utara telah dimulai perdana, Senin (13/1/2025). Program MBG kali ini menyasar Kecamatan Kelapa Gading satu sekolah dan Kecamatan Koja dua sekolah.

Komandan Kodim 0502 Jakarta Utara Letkol Inf. Donny Gredinand mengatakan, pelaksanaan MBG kali ini menggunakan tiga dapur umum. Dapur tersebut menyediakan ribuan makanan bagi 2.991 siswa.
(Wahyuni adina putri)

Wahyuni Adina Putri

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

10 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

11 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

12 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

14 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

21 jam ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

1 hari ago