Aksi Pencurian Sepeda Motor di Banyumas Digagalkan Warga. (foto ilustrasi: istimewa)
Banyumas – Aksi maling motor di jalan pandansari kecamatan Ajibarang, kabupaten Banyumas, Jawa Tengah Minggu (19/11/2023) pagi berhasil digagalkan warga.
Dari rekaman kamera CCTV pelaku sudah berhasil membuka kunci, namun saat hendak membawa kabur motor hasil curiannya, ia terpergok Anto sang pemilik motor.
“Motor sudah dinaiki maling tinggal kabur, saya melihat dan saya cegat motor dan pelaku jatuh, di sebelah ada motor Nmax punya palaku, pelaku kabur ke arah Ajibarang kota, saya mengejar bersama warga lain hingga menangkap pelaku setelah terjatuh”, kata Anto korban pencurian.
Ditemui di rumahnya pada Senin (20/11/2023) korban pencurian mengaku, saat itu melihat motornya hendak dicuri sepontan korban cegat hingga pelaku terjatuh.
Korban pun berteriak minta tolong, warga yang mendengar teriakan korban langsung mengejar pelaku.
Terlihat dari rekaman CCTV, warga dan pelaku tarik-menarik tas dan motor. Pelaku berhasil tertangkap warga setelah motornya terjatuh.
“Fungsi CCTV itu mengungkap fakta saat satu pelaku kabur tertangkap karena terjatuh. Di dalam tas pelaku berisi peralatan dan plat nomor ganda”, kata Undip warga pemilik CCTV.
Tak lama berselang anggota polsek Ajibarang tiba di lokasi dan mengamankan pelaku yang merupakan warga kabupaten Indramayu Jawa Barat beserta sepeda motor Nmax warna merah milik pelaku dan plat nomor ganda serta peralatan.
Diduga pelaku lebih dari satu orang dan masing-masing memiliki peran, dua orang sebagai eksekutor, empat pelaku lainnya mengawasi situasi TKP. (Kus)
Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…
Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…
Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…
Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…
Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…
Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…