Categories: HukumNewsVideo

Pengendara Mobil Tabrak Lari Sepeda Motor Terekam CCTV

Pengendara Mobil Tabrak Lari Sepeda Motor Terekam CCTV

Medan – Sebuah video rekaman CCTV memperlihatkan detik-detik kecelakaan lalu lintas yang terjadi di persimpangan jalan Sei Batang Serangan, Medan, Sumatera Utara Senin (26/9/2023) petang.

Pengendara sepeda motor yang diduga melaju dengan kecepatan tinggi, datang dari arah jalan Iskandar Muda menuju jalan Wahid Hasyim, terlibat kecelakaan dengan mobil yang datang dari arah jalan Sei Batang Serangan menuju jalan Abdullah Lubis.

Diduga supir SUV tidak melihat sepeda motor yang melaju dari jalur sebelah kirinya, hingga mobil minibus yang dikemudikannya menabrak sepeda motor.

Usai menabrak pemotor, pengendara mobil ini pun langsung kabur dan meninggalkan korban yang terkapar di jalan.

Yani saksi mata Selasa (27/9/2023) siang mengatakan, peristiwa terjadi saat dirinya hendak menutup warungnya, tiba-tiba suara dentuman keras terdengar dan melihat korban sudah terkapar di tengah jalan.

Warga sekitar dan pengendara sempat berteriak dan mengejar mobil yang menabrak motor, namun pengendara mobil berhasil kabur dari kejaran warga.

Sementara kondisi korban saat dievakuasi warga mengalami patah tulang, dan luka parah di bagian tangan. Sepeda motor korban juga mengalami kerusakan parah di bagian depan.

“Tiba-tiba ada suara geruduk tahu-tahu cowok itu sudah terkapar disitu, ya ada masyarakat datang banyak bantu-bantu, ibu sampe teriak mobil itu kencang lari kesana kejar.. kejar”, kata Yani warga setempat.

Kasus laka lantas ini kini tengah ditangani oleh unit laka Polsek Medan Baru. Polisi sudah mengumpulkan barang bukti rekaman CCTV dan memintai keterangan sejumlah saksi. (RE-70)

 

Resi Erlangga

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

12 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

13 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

14 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

16 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

23 jam ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

1 hari ago