Prosesi pelantikan ini menandai awal langkah baru organisasi kepemudaan Nahdlatul Ulama dalam menjawab tantangan zaman di tingkat lokal.
Acara pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua PW GP Ansor Jawa Timur, Musaffa’ Safril, yang hadir bersama jajaran pengurus wilayah. Turut hadir dalam acara tersebut jajaran Forkopimda Kota Probolinggo, termasuk Walikota Dr. Aminuddin, Kapolres AKBP Rico Yumasri, serta sejumlah tokoh muda dan pelaku usaha.
Ketua PC GP Ansor Kota Probolinggo yang baru dilantik, Salamul Huda, menegaskan arah gerakan ke depan akan menitikberatkan pada penguatan ekonomi dan kemandirian kader. Dengan mengusung tema “Pangan Berdaulat, Rakyat Bermartabat”, Ansor menargetkan peran aktif dalam isu ketahanan pangan dan pengembangan SDM.
“Ansor ke depan harus BISA—Bisnis, Inovatif, Sumber Daya Manusia, dan Anak Muda. Ini bukan hanya slogan, tapi arah kerja nyata kami dalam merespons kebutuhan zaman,” ujar Salam.
Salam juga menambahkan bahwa kader-kader Ansor di Kota Probolinggo berasal dari kalangan muda Nahdlatul Ulama yang memiliki potensi besar dalam mengembangkan usaha dan inovasi.
“Kemandirian organisasi adalah kunci. Bila sektor pangan sudah kuat dan kita mampu menciptakan inovasi, maka marwah organisasi akan terangkat,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua PW GP Ansor Jatim, Musaffa’ Safril, memberikan pesan kepada seluruh kader agar terus mengembangkan kreativitas dan tidak terjebak pada rutinitas semata.
“Agama tetap jadi fondasi utama, tapi kreativitas adalah kendaraan. Anak muda harus mampu menghadapi tantangan digital dan menjadikan teknologi sebagai alat, bukan tuan,” pesannya.
Pelantikan ini menegaskan komitmen GP Ansor sebagai wadah pengembangan potensi pemuda NU di era yang penuh perubahan. Ke depan, organisasi ini diharapkan mampu menjembatani antara nilai-nilai keagamaan dan tuntutan zaman.
Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…
Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…
Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…
Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…
Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…
Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…