Categories: Biro JatimNews

Polres Probolinggo Kota Raih Penghargaan Penganugerahan Predikat Penilaian Kepatuhan dari Ombudsman RI

Polres Probolinggo Kota Raih Penghargaan Penganugerahan Predikat Penilaian Kepatuhan dari Ombudsman RI

Probolinggo – Terlaksananya penyelenggaraan pelayanan publik yang baik, membuat Polres Probolinggo Kota diganjar penghargaan. Tak tanggung tanggung, penghargaan ini diperoleh dari Ombudsman Republik Indonesia atas predikat Opini Pengawasan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2023.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol. Drs. Imam Sugiato, M.Si. dan diterima oleh Kapolres Probolinggo Kota AKBP Wadi Sa’bani, SH, S.I.K, M.H. di hotel Indah Ketapang – Banyuwangi. Kegiatan tersebut bersamaan dengan kegiatan Analisa dan Evaluasi (Anev) Sitkamtibmas bulan Februari 2024 jajaran Polda Jawa Timur, senin (4/3/2024).

Atas penghargaan tersebut, Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Wadi Sa’bani menyampaikan ucapan terima kasih atas semua dukungan para Pejabat Utama (PJU) dan Personel Polres Probolinggo Kota serta masyarakat.

“Alhamdulillah, Polres Probolinggo Kota menerima piagam penghargaan penganugerahan dari Ombudsman RI dengan predikat penilaian kepatuhan sebagai unit penyelenggara pelayanan publik dengan nilai 78,33 kategori kualitas tinggi“, ujar AKBP Wadi.

Ia menambahkan, penghargaan ini menjadi momentum untuk semakin meningkatkan pelayanan bagi masyarakat. Transformasi pelayanan yang mencakup peningkatan kualitas pelayanan publik, Polri khususnya Polres Probolinggo Kota tetap berkomitmen mewujudkan pelayanan Polri yang terintegrasi dan pemantapan komunikasi publik.

“Saya juga menyampaikan apresiasi atas kerja ikhlas, kerja cerdas dan kerja keras seluruh pejabat utama dan personel Polres Probolinggo Kota dengan semangat serta dedikasinya dalam upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat,“ kata AKBP Wadi.

Dalam meningkatkan pelayanan publik Polres Probolinggo Kota juga menyiapkan kantor Sentra Pelayan Kepolisian Terpadu (SPKT), Aplikasi Mangga Manis Prabu Presisi dan SAS (Security Alert System) dalam menerima aduan serta laporan masyarakat.

“Selain itu, beberapa saat yang lalu, kita juga telah melaunching Gedung Meteor (Sistem Keamanan Terpadu) Kota Probolinggo, terdiri dari 3 Pilar yakni Pemerintah Kota Probolinggo, Polres Probolinggo Kota dan Kodim 0820 Probolinggo terintegrasi menjadi satu demi percepatan pelayanan kepada masyarakat“, tambah AKBP Wadi.

“Mudah-mudahan dengan penghargaan ini Polres Probolinggo Kota bisa terus memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat dan ini akan selalu menjadi motivasi kami,” tegas AKBP Wadi. (Risty)

 

Risty Rofiq

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

15 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

16 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

17 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

19 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago