Categories: News

Sambut New Normal Tahap 1, Petugas Gabungan Muspika Tongas Probolinggo Gelar Razia Masker Ke Pasar

eportal.id, Probolinggo – Ratusan pengunjung dan pedagang pasar tradisional terjaring razia masker petugas gabungan dari Muspika Kecamatan Tongas, saat berbelanja di Pasar Dungun, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo. Mereka mendapat sanksi berupa peringatan.

Selain itu, para pelanggar razia masker di pasar itu langsung diberi masker secara gratis oleh petugas gabungan team Gugus Tugas Satgas COVID-19 Kecamatan Tongas. Kegiatan ini digelar dalam rangka persiapan pemberlakuan new normal tahap 1 (satu). Selasa (2/6/2020).

Ikut dalam kegiatan razia kali ini diantaranya, Kapolsek Tongas berserta Babinkamtibmas, seluruh Babinsa Koramil Tongas, Satpol PP dan tenaga medis Puskesmas Kecamatan Tongas.

Babinsa Koramil Tongas, Serma Sarkawi, mengatakan pemakaian masker dirasa masyarakat masih membebani.

Banyak masyarakat yang beraktivitas di luar rumah tak memakai masker. Kami menyiapkan masker untuk pedagang dan pengunjung pasar yang tak memakai masker.

“Pedagang dan pengunjung pasar tradisional Dungun, Kecamatan Tongas, ini wajib memakai masker saat berada di pasar karena untuk menahan laju penyebaran COVID- 19 diwilayah Kecamatan Tongas”, ungkap Sarkawi saat dikonfirmasi.

Juga dikatakan Iptu Gatot, Kapolsek Tongas, menyampaikan ke depannya kita akan rutin lakukan razia masker guna menertibkan masyarakat menyambut pemberlakuan new normal tahap 1 supaya masyarakat patuh dan timbul kesadaran untuk memakai masker dan menjaga jarak untuk mencegah penularan dan memutus rantai penyebaran COVID-19.

Karena sebagian masyarakat masih belum peduli terhadap pemakaian masker. Untuk sementara ini kami belum mengambil tindakan sanksi bagi warga yang terjaring tidak memakai masker.

“Bagi yang tidak mengenakan masker masih diberikan masker untuk dipakai. Ke depannya untuk wilayah Pasar Dungun Kecamatan Tongas, jika masih tidak pakai masker akan dilarang masuk pasar”, tegas Iptu Gatot saat dikonfirmasi.

Sejak protokol kesehatan digembar-gemborkan, orang-orang mulai menerapkan physical distancing, mencuci tangan teratur, hingga membiasakan diri mengenakan masker. Pola hidup yang demikian belum meluas sebelum COVID-19 ditetapkan sebagai pandemi.

Dr. Carole Pemberton, ahli resiliensi psikologis, Visiting Profesor dari University of Ulster, dalam ulasan “Has Lockdown Become Your New Normal?”, menuliskan empat tahapan yang dilalui individu menghadapi keadaan baru:

  1. Ketidakpastian
  2. Disrupsi
  3. Adaptasi
  4. Kelaziman Baru atau New Normal
(Risty)
Risty Rofiq

View Comments

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

12 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

13 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

14 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

16 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

23 jam ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

1 hari ago