Categories: Biro JatengHUT RINews

Warga Ajibarang Wetan Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Lomba Pukul Guling di Atas Kolam

Warga Ajibarang Wetan Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Lomba Pukul Guling di Atas Kolam

Banyumas – Semarak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia mulai terasa di berbagai daerah, tak terkecuali di Desa Ajibarang Wetan, Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas. Warga RT 01 dan RT 02 RW 05 menggelar lomba unik dan penuh tawa, yakni pukul guling di atas kolam.

Lomba yang digelar pada akhir pekan tersebut menjadi tontonan seru bagi masyarakat sekitar. Dua peserta akan duduk berhadapan di atas batang bambu yang dibentangkan di atas kolam, lalu saling memukul dengan  bantal guling hingga salah satu terjatuh ke dalam air.

Panitia pelaksana lomba, Iin, mengatakan bahwa kegiatan ini rutin digelar sebagai bagian dari rangkaian peringatan hari kemerdekaan. Selain untuk melestarikan tradisi lomba rakyat, kegiatan ini juga mempererat silaturahmi antarwarga.

“Ini bentuk kegembiraan warga dalam menyambut HUT RI. Kami ingin kemeriahan ini dinikmati semua kalangan, mulai anak-anak hingga orang dewasa,” ujar Iin.

Tak hanya peserta, penonton pun tampak antusias menyemangati jagoannya masing-masing. Gelak tawa dan sorak sorai mewarnai suasana sepanjang acara berlangsung.

Rangkaian lomba kemerdekaan di lingkungan RW 05 Ajibarang Wetan masih akan berlanjut hingga 17 Agustus, dengan berbagai jenis perlombaan lainnya yang tak kalah menarik.

 

Kus Woro

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

14 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

14 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

16 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

18 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago