Categories: Biro JatimNewsPolitik

Ribuan Warga Pesisir di Probolinggo Deklarasikan Prabowo-Gibran Jelang Masa Tenang

Ribuan Warga Pesisir di Probolinggo Deklarasikan Prabowo-Gibran Jelang Masa Tenang

Probolinggo – Detik-detik terkahir masa kampanye Pemilu 2024, ribuan muda-mudi dan emak-emak menggelar deklarasi dukungan kemenangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Deklarasi yang tergabung dalam Gerakan Pemuda Pesisir Jawa Timur itu berlangsung di Desa Banyuanyar Lor, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo, Sabtu (10/2/2024). Ribuan muda-mudi dan emak-emak dari ujung Kabupaten Probolinggo barat hingga timur kompak satu suara.

Ribuan relawan Prabowo-Gibran ini terlihat sangat kompak dengan mengenakan kaos warna biru langit mendeklarasikan kemenangan pasangan Capres-cawapres Prabowo-Gibran satu putaran. Mengingat, visi misi Paslon nomor urut 02 itu sesuai dengan harapan masyarakat pesisir.

“Selain visi dan misi nya, sosok Prabowo Subianto memang sudah pantas memimpin, tegas, sabar dan berwibawa. Begitupun dengan Mas Gibran, yang sudah saatnya memberikan kesempatan pada kaum milenial mendapat panggung,” kata Abdullah, warga Kecamatan Kraksaan.

Sementara Koordinator Lapangan Gerakan Pemuda Pesisir Jawa Timur, Noval Yulianto mengatakan, jika deklarasi ini memang sengaja digelar di akhir-akhir masa kampanye. Dengan antusias tinggi dari warga yang datang, diyakininya Prabowo-Gibran akan memang satu putaran.

“Ribuan warga yang hadir dan tergabung dalam Gerakan Pemuda Pesisir Jawa Timur ini memang murni warga Kabupaten Probolinggo yang berasal dari ujung kabupaten barat yaitu Kecamatan Tongas sampai kabupaten timur yaitu Kecamatan Paiton,” tuturnya.

“Dan jika melihat antusias masyarakat, baik itu dari kalangan pemuda dan orang tua yang hadir pada deklarasi ini, saya sangat yakin Prabowo-Gibran di Kabupaten Probolinggo menang mutlak dan insyaallah bisa menang satu putaran,” pungkas Noval. (Risty)

 

Risty Rofiq

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

15 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

16 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

17 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

19 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago