Categories: Biro JatimNewsPolitik

DPC PKB Optimis Suara Amin di Kabupaten Probolinggo Capai 60 Persen

DPC PKB Optimis Suara Amin di Kabupaten Probolinggo Capai 60 Persen

Probolinggo, – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Probolinggo optimis bisa mengantongi suara 60 persen untuk kemenangan pasangan Calon Presiden (Capres) Calon Wakil Presiden (Cawapres) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Amin).

Hal itu diungkap saat gelar konsolidasi kemenangan Amin di Gedung Olah Raga (GOR) Sasana Krida, Kraksaan, Selasa (6/2/2024) itu DPC PKB setempat optimis akan mengantongi 60 persen suara di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

Ketua DPC PKB Kabupaten PProbolinggo Abdul Malik Haramain mengatakan, kalau pihaknya sangat optimis bahwa suara pasangan Anies-Muhaimin ini akan meraih suara 60 persen di Kabupaten Probolinggo.

“Untuk target suara pasti 60 persen di Probolinggo Raya, ditambah dengan partai pengusung lainnya, apalagi sudah digelarnya konsolidasi pemenangan pasangan Amin ini,” katanya.

Diketahui, pada konsolidasi itu PKB melibatkan seluruh kadernya untuk hadir dan membacakan ikrar janji pemenangan Amin. Hal tersebut merupakan bentuk ikhtiar dalam pemenangan Capres-Cawapres di Pemilu 2024 mendatang.

Selain itu juga terdapat simulasi pencoblosan yang sah untuk partai PKB dan pasangan Amin. Malik mencontohkan cara mencoblos yang benar ke surat suara di kolom partai dan kolom surat suara pasangan Capres-Cawapres Amin.

“Ini juga merupakan pembelajaran kepada masyarakat agar tidak salah saat menggunakan hak suaranya di tanggal 14 Februari nanti. Jadi dengan simulasi juga dapat memberikan pengetahuan agar hak suaranya tidak sia-sia nantinya,” ucapnya. (Risty)

 

Risty Rofiq

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

13 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

14 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

15 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

17 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago