Categories: NewsVideo

Jambret HP Kambuhan Tak Berkutik saat Dibekuk Polisi di Terminal Tanjung Priok

Jambret HP Kambuhan Tak Berkutik saat Dibekuk Polisi di Terminal Tanjung Priok

Jakarta – Kawanan jambret kambuhan dibekuk anggota Unit Reskrim Polsek Tanjung Priok usai beraksi di sekitaran Terminal Bus Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (24/1/2023).

Video yang merekam detik-detik polisi membekuk pelaku penjambretan ini pun viral di media sosial.

Dalam rekaman video amatir milik petugas, terlihat awalnya salah satu pelaku sedang berdiri di pangkalan angkot di pinggir rel kereta dekat Terminal Bus Tanjung Priok.

Pelaku yang mengenakan kaus abu-abu dan celana pendek tak bisa berkutik saat anggota berpakaian preman menubruknya dari belakang.

Pelaku berupaya melepaskan diri dari bekapan polisi. Namun, seorang anggota lainnya tiba di lokasi untuk langsung memborgol tangan jambret tersebut.

Sang bandit jalanan akhirnya dimasukkan ke dalam mobil operasional untuk dibawa ke Mapolsek Tanjung Priok.

Kanit Reskrim Polsek Tanjung Priok AKP Bryan Rio Wicaksono mengatakan, video yang viral tersebut memang adalah momen saat anggotanya menangkap kawanan jambret kambuhan.

Polisi pada Selasa kemarin menangkap dua pelaku jambret yang masing-masing berinisial DS dan AM.

“Ada dua orang yang kita amankan dari sekitaran Terminal Tanjung Priok,” kata Bryan di Mapolsek Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (25/1/2023) petang.

Menurut Bryan, para pelaku ini sudah beraksi lebih dari lima kali.

Dalam aksi terakhirnya Selasa kemarin, kawanan jambret ini menyasar seorang wanita yang sedang berdiri sambil memegang handphone di pinggir jalan.

“Korbannya ini seorang wanita. Korban sedang berdiri di tepi jalan sambil pegang HP, itu untuk memesan ojek online,” ucap Bryan.

Kedua pelaku yang ditangkap langsung dibawa ke Mapolsek Tanjung Priok untuk diproses lebih lanjut.

Mereka dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan.

Berikut ini video jambret HP kambuhan tak berkutik saat dibekuk Polisi di Terminal Tanjung Priok :

(Wahyuni Adina Putri)

Wahyuni Adina Putri

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

7 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

7 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

9 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

11 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

18 jam ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

1 hari ago