Categories: Biro JatengNews

Kades Karsono Buka Bersama Pererat Persaudaraan Dengan Masyarakat

Kades Karsono Buka Bersama Pererat Persaudaraan Dengan Masyarakat

Banyumas – Kepala Desa Klapagading Kulon Karsono menggelar acara buka puasa bersama masyarakat di kediamannya di Dusun Ranjingan Desa Klapagading Kulon Kecamatan Wangon, kabupaten Banyumas, Jawa Tengah pada Kamis (03/04/2024).

“Buka bersama ini di gelar dalam rangka Pererat Persaudaraan Dengan masyarakat Se-Kecamatan Wangon secara perwakilan. Kegiatan ini di inisiasi saya sendiri dengan tema Bukber bertepatan dengan bulan suci ramdhan 1445 H”, jelas Karsono Kades Klapagading Kulon saat di konfirmasi via telefon.

Kades Karsono menambahkan, di bulan Ramadhan ini merupakan bulan penuh hikmah dan juga mendatangkan keberkahan salah satunya dengan acara buka bersama. Acara bukber yang dilangsungkan di rumah Kades diikuti secara perwakilan oleh masyarakat Desa Se-Kecamatan Wangon Kabupaten Banyumas.

Karsono selaku tuan rumah, dirinya ingin sekali mengundang seluruh warganya, namun kali ini baru terlaksana. “Kegiatan ini bisa menjalin tali Silaturrahmi dan dapat menambah rasa persaudaraan dalam bermasyarakat,” kata Karsono.

Lebih lanjut Kades yang akrab disapa Sower, bahwa kegiatan ini sebagi bentuk kebersamaan dengan sejumlah elemen masyarakat.

”Kami memberikan Apresiasi yang tinggi dan juga ucapan Terima kasih atas kehadiran semua undangan, dan semoga dapat terus terjalin erat tali Silahturahmi semua lapisan masyarakat. Semoga kita semua diberikan keberkahan dan juga kesehatan di bulan Suci Ramadhan 1445 H di tahun 2024 ini,” Ungkap kades. (Kus)

 

Kus Woro

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

14 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

14 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

16 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

18 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago