Categories: NewsVideo

Kebakaran Masjid Hebohkan Jamaah, Ruang Sholat dan Kantor DKM Jadi Korban

Kebakaran Masjid Hebohkan Jamaah, Ruang Sholat dan Kantor DKM Jadi Korban

Medan – Masjid As-Saddah yang berada di jalan Aluminium Empat, Tanjung Mulia, Medan, Sumatera Utara Selasa (8/8/2023) malam terbakar.

Warga sempat memadamkan kobaran api namun api semakin membesar, dan menghanguskan ruang sholat dan fasilitas yang ada di dalam.

Kebakaran masjid tersebut terjadi pada pukul 22.30 Wib, usai para jamaah masjid selesai melaksanakan sholat isya.

Warga dan pengurus masjid mengetahui rumah ibadah terbakar dari seorang warga yang tinggal di samping masjid.

Para jamaah dibantu warga sempat berusaha memadamkan kobaran api yang terus membesar dan menjalar ke ruang sholat.

Api berhasil dipadamkan 30 menit kemudian setelah petugas pemadam kebakaran dari Pemkot Medan mengerahkan mobil pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.

Usai kebakaran sejumlah pengurus dan jamaah mulai membersihkan puing-puing yang terbakar dari dalam masjid.

Wahyu pengurus DKM masjid Rabu (9/8/2023) siang mengatakan, api diketahui berasal dari ruang kantor DKM masjid dan langsung menjalar ke bagian lain seperti ruang sholat.

Selain ruang sholat dan kantor BKM, fasiltas yang ada di dalam masjid pun turut dilalap si jago merah.

“Setelah ada tetangga masjid yang WA kami kan ada grup bilang kantor kita terbakar semuanya, udah rame udah parah. Kemungkinan dari kantor kami itu disitukan ada panelnya menjalar ke ruang tengah”, kata Waijo pengurus masjid.

Meski tidak ada korban jiwa, namun kepolisian tetap menyelidiki peristiwa terbakarnya masjid As-Saddah tersebut. (RE-70)

 

Resi Erlangga

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

10 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

11 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

12 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

14 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

21 jam ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

1 hari ago