Categories: NewsVideoViral

Penampilan Selebgram Luluk Sofiatul Jannah Saat Minta Maaf, Istri Polisi yang Marahi Siswi SMK

Penampilan Selebgram Luluk Sofiatul Jannah Saat Minta Maaf, Istri Polisi yang Marahi Siswi SMK

Probolinggo – Penampilan Luluk Sofiatul Jannah, selebgram yang juga istri anggota polisi di Probolinggo, Jawa Timur yang videonya viral setelah membentak siswi SMK, jadi sorotan saat minta maaf.

Pada momen tersebut, Luluk tampak meminta maaf di depan publik atas perbuatan yang membentak siswi SMK yang sedang magang di sebuah pusat perbelanjaan di kota Probolinggo.

Luluk terlihat mengenakan kemeja lengan panjang garis-garis hitam putih yang dipadukan dengan celana panjang ketat berwarna putih.

Luluk juga terlihat mengenakan kalung bertuliskan huruf D, I, O, dan R di lehernya. Tak hanya itu, rambut panjangnya yang berwarna pirang tampak diurai.

Meski sedang dirundung masalah atas viralnya video Luluk Sofiatul Jannah yang memarahi siswi SMK magang, namun ia tetap tampil modis dengan bulu mata palsu, dan alis tebal serta kuku palsu.

Suaminya, Bripka Nuril Huda yang berdiri tepat di samping Luluk terlihat menenangkan istrinya dengan cara mengusap pundak Luluk saat Luluk sempat menangis tersedu di tengah permintaan maafnya.

Pada mediasi itu, ditemani suaminya Luluk tampak hadir di SMKN 1 Probolinggo.

“Hari ini jadi pembelajaran buat saya, terima kasih atas perhatiannya. Saya mohon maaf yang sebesar-besarnya,” kata Luluk dilansir dari Facebook Tribun Jatim, Rabu (6/9/2023).

Proses mediasi itu juga turut dihadiri oleh Kapolres Probolinggo, AKBP Wisnu Wardana.

“Kesimpulannya dari semua pihak sudah saling memaafkan dan tidak melanjutkan perkara ini ke tahap berikutnya,” kata dia.

Ia juga mengaku akan menindak tegas anggotanya yang menimbulkan ketidaknyamanan bagi institusi Polri.

“Saya akan menindak tegas bagi anggota yang terlibat dalam permasalahan ini sehingga menimbulkan ketidak nyamanan atau kerugian bagi institusi kami,” katanya lagi seperti dilansir Tribun Bogor.

Kemudian ia pun menjelaskan soal sanksi yang diberikan kepada anggotanya tersebut.

“Sanksi yang bersangkutan kita copot dari jabatannya sekarang, dari polsek kita kembalikan ke polres. Sementara proses sidang kode etik sementara berjalan,” pungkasnya.

Redaksi Eportal

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

10 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

11 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

12 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

14 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

21 jam ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

1 hari ago