Categories: News

RSPI Sulianti Saroso Penuh, Pemerintah Siapkan 3 RS Rujukan

eportal.id, Jakarta – Pemerintah menyiapkan tiga rumah sakit rujukan termasuk lima RS tambahan untuk penanganan virus corona di Jakarta. Penanganan virus corona banyak dipusatkan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta Utara.

Direktur Utama RSPI Sulianti Saroso, Mohammad Syahril, mengungkapkan kini rumah sakitnya sudah penuh menangani pasien positif mau pun pasien dalam pengawasan virus corona. Akhirnya, pihaknya merujuk seorang pasien ke RS rujukan lain.

“Memang ternyata kita kondisikan ada 11 ruangan yang sudah terisi 10, kemarin bahkan 11. Nah, saat itu pasien sudah kita alihkan ke RS rujukan lain,” ujar Syahril di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta, Kamis (5/3/2020).

Syahril menjelaskan, kini di Jakarta sudah ada RS rujukan lain, termasuk yang diusulkan oleh Pemprov DKI. RS rujukan lainnya yakni RSPAD Gatot Subroto, RSUD Pasar Minggu, RSUD Cengkareng, RS TNI AL Mintohardjo, RS Polri Sukamto Kramat Jati, dan RSUP Fatmawati.

“Jadi tolong disampaikan jangan ada kesan RSPI menolak pasien, karena memang penuh. Enggak mungkin dimasukkan dalam ruangan yang bukan isolasi,” tegas Syahril.

“Makanya dari 8 (RS rujukan) tadi sudah disiapkan oleh Kemenkes juga bisa menerima seperti di RSPI ini,” lanjutnya

Ia juga meminta rumah sakit swasta untuk tidak selalu mengirimkan pasien terduga corona ke RSPI Sulianti Saroso, karena saat ini kondisinya sudah penuh.

“Jadi mohon disampaikan kalau ada RS swasta yang ingin dirujuk dan disini penuh. Tetapi kalau nanti ada pasien disini pulang dan ada yang kosong bisa lagi masuk sini,” tutupnya. (kumparan.com)

4dmin-port

Recent Posts

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia

Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…

15 jam ago

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi

Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…

16 jam ago

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban

Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…

17 jam ago

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur

Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…

19 jam ago

Teknologi Jaringan, Pergeseran Wilayah Geopolitik Baru Dan Posisi Strategis Indonesia

Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…

1 hari ago

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis(Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas

Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…

2 hari ago