Dikira Hilang 25 Tahun karena Takut Disunat, Pria Ini Ternyata Tinggal di Pasar Kepek Bantul. (foto: harianjogja.com)
Dikira Hilang 25 Tahun karena Takut Disunat, Pria Ini Ternyata Tinggal di Pasar Kepek Bantul
Klaten – Pria asal Kecamatan Polanharjo, Klaten, dianggap hilang selama 25 tahun dan ternyata tinggal di Pasar Kepek, Ngentak, Timbulharjo, Sewon, Bantul. Pria berinisial Ag itu pergi dari rumah saat berumur 10 tahun karena takut disunat.
Setelah 25 tahun tinggal di Pasar Kepek Bantul, Ag akhirnya pulang ke rumah ibunya di Polanharjo pada Rabu (25/1/2023) sekitar pukul 14.45 WIB. Ag diantar pulang oleh rombongan pedagang Pasar Kepek serta tim salah satu channel Youtube.
Ag disambut ibunya yang berinisial Am, 67, beserta keluarga dan puluhan warga yang sudah menunggu sejak pagi. Tangis haru menyelimuti warga ketika Ag beserta rombongan tiba sekitar pukul 14.45 WIB.
Ibunda Ag bahkan sempat pingsan saat melihat putranya tiba di rumah. Tak berapa lama kemudian sang ibu tersadar dan langsung memeluk putra ketiganya itu. Am menceritakan Ag merupakan bungsu dari tiga bersaudara.
Ag pergi dari rumah pada 1998 saat berumur kurang lebih 10 tahun. Saat ini, Ag berumur sekitar 35 tahun. Keluarga menduga saat itu Ag pergi tanpa pamit karena takut akan disunat. Awalnya, Ag pergi berdua dengan teman sekampungnya.
Beberapa waktu kemudian, teman Ag itu ditemukan di Stasiun Solo Balapan. Sementara Ag tak diketahui keberadaannya dan disebut-sebut saat itu berpisah dengan temannya naik kereta api dari Stasiun Solo Balapan.
“Saya mencari ke mana-mana. Sampai Jogja, Stasiun Balapan Solo, serta Brebes. Saya dikuatkan bahwa suatu saat anak saya pasti pulang ke rumah,” kata Am di rumahnya, Rabu.
Am mendapatkan kabar keberadaan putra ketiganya dari kakak Ag. Dia bersyukur Ag selama ini dirawat oleh warga Pasar Kepek Bantul. “Alhamdulillah, senang banget matur nuwun banget. Anak saya sudah dirawat,” kata Am.
Ag ditemukan berkat unggahan video melalui channel Youtube Sinyo Official. Di video itu, Ag mengaku berasal dari Klaten. Kemudian ada warga Sidowayah yang merasa tak asing dan kenal dengan wajah Ag dalam video tersebut.
Apalagi setelah bekas luka pada salah satu kaki Ag ditunjukkan. Warga tersebut kemudian menghubungi pemilik channel Youtube Sinyo Official. Ciri-ciri yang disebutkan keluarga ternyata sama persis dengan orang dalam video tersebut.
Salah satu warga, Fatkhan, mengatakan keluarga bersama warga selama ini sudah berupaya mencari keberadaan pria tersebut.
Berikut ini video pria yang dikira hilang 25 tahun karena takut disunat :
Alumni ITB 1975 Sambangi Kebun Durian Bhinneka Bawor Banyumas, Bukti Durian Lokal Kian Mendunia Banyumas…
Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Pangkep, Pimpin Apel Arahan dan Beri Apresiasi Personel Berprestasi Pangkep —…
Kepadatan Kapal di Pelabuhan Muara Angke Picu Keluhan Pengusaha, Polisi dan UPPP Lakukan Penertiban Jakarta…
Audit Inspektorat Dipersoalkan, Kades Klapagading Kulon Temui Gubernur Semarang — Kepala Desa Klapagading Kulon, Kecamatan…
Perkembangan geopolitik dunia memasuki babak baru, dengan semakin berkembangnya teknologi informasi (TI) yang memasuki fase…
Dinas Daftarkan Hak Kekayaan Intelektual, Indikasi Geografis (Durian Bhineka Bawor) Lindungi Varietas Unggulan Banyumas Banyumas…