Pindah Lokasi, Oemah Seblak Ajibarang Hadir dengan Fasilitas Lebih Lengkap

Pindah Lokasi, Oemah Seblak Ajibarang Hadir dengan Fasilitas Lebih Lengkap

Banyumas – Usaha kuliner Oemah Seblak Ajibarang milik Mbak Nurin resmi akan berpindah lokasi pada 25 Desember 2025. Tempat usaha yang sebelumnya beralamat di Jalan Raya Ajibarang – Bumayu, kini akan menempati lokasi baru yang masih berada di kawasan yang sama, sekitar 30 meter dari tempat lama, tepatnya di sebelah utara Jembatan Timbang.

Pemilik Oemah Seblak, Nurin, menjelaskan bahwa perpindahan lokasi ini dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan pengunjung sekaligus melengkapi fasilitas usaha.

“Insya Allah kami pindah pada tanggal 25 Desember. Untuk grand opening rencananya akan dilaksanakan pada 25 Desember, bertepatan dengan Hari Natal,” ujar Nurin saat ditemui, Senin (15/12/2025).

Bacaan Lainnya

Dalam rangka grand opening tersebut, pihak Oemah Seblak juga akan menggelar kegiatan sosial. Nurin menyampaikan bahwa pihaknya berencana mengundang anak yatim piatu, ibu-ibu janda, serta para lansia setempat untuk menerima santunan sebagai bentuk rasa syukur dan kepedulian sosial.

“Insya Allah nanti akan ada santunan untuk anak yatim piatu, ibu-ibu janda, dan para lansia yang akan didampingi oleh Bapak Ketua RT serta tokoh masyarakat,” tambahnya.

Dari sisi fasilitas, lokasi baru Oemah Seblak Ajibarang disebut lebih lengkap dan nyaman. Bangunan yang masih baru dilengkapi dengan dua toilet, masing-masing untuk karyawan dan pengunjung umum. Selain itu, lokasi usaha kini berada tepat di samping masjid, sehingga pengunjung yang ingin melaksanakan ibadah tidak perlu menyeberang jalan.

“Alhamdulillah, sekarang lebih fresh, lebih nyaman. Sebelah sudah ada masjid, jadi pengunjung bisa langsung sholat di masjid setempat,” jelas Nurin.

Fasilitas parkir juga menjadi perhatian utama. Area parkir disediakan cukup luas, dilengkapi kanopi sehingga kendaraan terlindung dari panas dan hujan. Parkir tersedia untuk sepeda motor maupun mobil. Apabila area depan penuh, pengunjung dapat menggunakan lahan parkir tambahan di sekitar masjid yang mampu menampung hingga empat area parkir luas.

Untuk menjaga keamanan dan ketertiban, pihak pengelola akan melibatkan tenaga keamanan dari lingkungan sekitar, sebagai bentuk kerja sama antara usaha dan warga setempat.

“Keamanan akan kami libatkan dari tenaga lingkungan, sehingga ada kerja sama yang baik antara pihak kami dan masyarakat sekitar,” pungkasnya.

Dengan lokasi baru dan fasilitas yang lebih memadai, Oemah Seblak Ajibarang diharapkan dapat memberikan pelayanan yang lebih maksimal bagi para pelanggan serta membawa manfaat bagi lingkungan sekitar.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *