Apel Pam Gabungan Malam Takbir Berskala Besar, Kapolres Probolinggo Melarang Warga Gelar Takbir Keliling

eportal.id, Probolinggo – Polres Probolingo Gelar apel gabungan Pengamanan Malam Takbir Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah, berskala besar di halaman Mako Mapolres Probolinggo, di jalan raya Pajarakan, Kabupaten Probolinggo. Sabtu (23/5/2020) sore.

Apel gabungan bersama TNI Kodim 0820 Probolinggo dan Satpol PP Pemkab Probolinggo, untuk mengantisipasi adanya kegiatan takbir keliling di jalanan yang dilakukan masyarakat, yang sudah dilarang oleh Pemerintah Kabupaten Probolinggo dan MUI (Majelis Ulama Indonesia) setempat untuk mengantisipasi penyebaran Virus Covid 19 yang terus meningkat jumlah di wilayah Kabupaten Probolinggo.

Apel Pam Gabungan Malam Takbir Berskala Besar, Kapolres Probolinggo Melarang Warga Gelar Takbir Keliling
Apel Pam Gabungan Malam Takbir Berskala Besar, Kapolres Probolinggo Melarang Warga Gelar Takbir Keliling

 

Bacaan Lainnya

Usai apel pam gabungan malam takbir, pengamanan akan dilakukan petugas gabungan dari kepolisian, TNI dan Satpol PP tanpa membawa senjata api, dan diharapkan teguran secara humanis dan persuasif, jika ada warga melakukan gelar takbir keliling di jalanan.

AKBP Ferdy Irawan, Kapolres Probolinggo, mengarahkan petugas yang melakukan pengamanan di malam takbir, hindari ketegangan dan emosi saat melakukan Pam, dan hindari kontak fisik dengan masyarakat yang melanggar, dan utamakan dengan cara humanis, penuh senyuman dan persuasif. Dan menghimbau anggota tidak membawa senjata api dalam melaksanakan Pam Malam Takbir.

“Kita perintahkan petugas Pam malam takbir Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah, petugas utamakan cara humanis dan persuasif, petugas tidak membawa senjata api dalam menjalankan tugas pengamanan”, tegas Ferdy saat dikonfirmasi setelah kegiatan apel.

Mari bersama-sama mematuhi aturan yang berlaku, dan himbauan agar masyarakat tidak melakukan takbir keliling dan sholat Idul Fitri 1441 Hijriah, untuk memutus rantai penyebaran Virus Covid 19 di Kabupaten Probolinggo, agar segera selesai Pagebluk atau wabah penyakit ini segera selesai. (Risty)

Pos terkait

Comment