eportal.id, Sukabumi – Beredar sebuah video yang memperlihatkan ribuan buruh demo di Sukabumi, tepatnya buruh garment PT DJS di Desa Bojong Kokosan, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat melakukan aksi unjuk rasa.
Di duga para buruh ini menggelar aksi tersebut diduga terkait permasalahan tunjangan hari raya (THR) yang belum diterima buruh padahal sudah menjelang lebaran Idul Fitri 1441 H.
Video yang ramai beredar di media sosial Instagram dan Twitter itu terlihat para buruh berteriak soal THR. Sayangnya, saat sejumlah wartawan mencoba untuk masuk, aparat keamanan pabrik melarang.
“Tidak bisa, tidak boleh,” ungkap satpam tersebut menahan di pintu masuk gerbang, Selasa (12/5/2020).
Dikabarkan, aksi yang melibatkan ribuan buruh tersebut dipicu kebijakan perusahaan yang akan mengangsur THR mereka. Namun para buruh menolak THR mereka diansur, mengingat mereka tetap masuk kerja di saat wabah corona merebak.
Sejumlah awak media terus berusaha berkomunikasi dengan satpam pabrik agar diperbolehkan masuk untuk melakukan peliputan dan mengklarifikasi hal itu. Namun tetap, pintu besi di bagian depan tersebut tertutup untuk media.
Sementara itu di dalam area pabrik terlihat petugas kepolisian dan Satpol PP berusaha meredam situasi agar tetap kondusif meski ada ribuan pengunjuk rasa.
Belum ada keterangan resmi terkait aksi itu, hanya sesekali terdengar teriakan THR serentak disuarakan para buruh.
Berikut ini video ribuan buruh demo di Sukabumi:
(rnd)
Comment